Dalam rangka kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun 2023, Institut Teknologi Padang (ITP) menghadirkan Wakil Gubernur Sumatera Barat, Dr. Ir. Audy Joinaldy, S.Pt., M.Sc., M.M., IPM, ASEAN.Eng. Datuak Rajo Pasisia Alam sebagai narasumber. Kedatangan Wakil Gubernur bersama rombongan disambut meriah oleh seluruh Mahasiswa Baru ITP angkatan 2023 bertempat di Aula Terbuka Gedung D Kampus ITP, Selasa (19/09).Wakil Gubernur Sumbar hadir memberikan motivasi dan memaparkan materi yang bertajuk “Membangun Karakter Entrepreneurship Generasi Millenial Memanfaatkan Peluang Bisnis Baru Era 4.0” kepada seluruh Engineer Muda ITP. Ia menjelaskan saat ini Indonesia tengah menghadapi disrupsi Revolusi Industri 4.0 dimana banyak pekerjaan yang tergerus oleh perkembangan kecanggihan teknologi.“Dalam menghadapi tantangan era digitalisasi generasi muda sebagai pilar kemajuan bangsa, harus mengoptimalkan perannya dalam mengembangkan kreativitas dan inovasi sebagai sumber daya produktif. Mahasiswa dituntut untuk memenuhi dirinya dengan berbagai keterampilan dan penanaman karakter yang selaras dengan kebutuhan zaman, “ ujar Wakil Gubernur Sumbar.Ia mengungkapkan gempuran era digital dan revolusi industri 4.0 memang tak terbendung, inilah penting untuk membangun karakter entrepreneurship bagi generasi muda. Hadirnya entrepreneurship mampu memberikan pengaruh positif bagi suatu perekonomian, salah satu efek yang dipancarkan dari entrepreneurship adalah memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.Dalam paparannya Wakil Gubernur Sumbar menekankan para mahasiswa untuk memiliki semangat entrepreneurship, saat ini para entrepreneurship muda memiliki kemudahan akses untuk memperoleh informasi. Sehingga yang dibutuhkan saat ini adalah individu yang mau terus berjuang dan jeli dalam melihat peluang-peluang bisnis.“Pejuang adalah mereka yang berani mengambil resiko, memiliki mental yang kuat, dan berupaya memanfaatkan perkembangan teknologi informasi berbasis teknologi 4.0 yang mudah di jangkau oleh seluruh lapisan masyarakat,” papar Wakil Gubernur Sumbar.Ia menuturkan selain memantapkan kemampuan akademis, generasi muda juga harus menanamkan nilai-nilai dan karakter yang berbudi luhur, harus ada keseimbangan antara kecerdasan intelektual dan memiliki moralitas dan etika yang kuat. Sehingga penting bagi setiap individu untuk menjaga komitmen dan konsisten dalam melalui seluruh tahapan dan proses untuk menyongsong masa depan.“Generasi muda harus terus meningkatkan kompetensi dirinya, tidak hanya kemampuan Hardskill namun juga mengasah kemampuan Softskill mereka. Era digital dan teknologi membuka banyak peluang bisnis dan lapangan pekerjaan baru yang dapat dimanfaatkan oleh generasi milenial ,” tutur Wakil Gubernur Sumbar.Pada kesempatan ini, ia juga berbagi pengalaman pribadinya dalam dunia kewirausahaan dan memberikan tips tentang bagaimana memulai dan mengelola bisnis yang sukses di era digital. Dalam rangkaian acara tersebut, Wakil Gubernur Sumbar berkesempatan memberikan soal tanya jawab dengan para mahasiswa ITP sekaligus memberikan hadiah menarik berupa buku dan e-money bagi mahasiswa yang berhasil menjawab pertanyaan. Acara ditutup dengan sesi foto bersama Wakil Gubernur Sumbar dengan jajaran pimpinan, panitia PKKMB ITP 2023, seluruh Mahasiswa Baru angkatan 2023.Created By Widia/Humas ...