One Step Closer to CamTech University, 8 Engineer Muda ITP Masuki Tahap Akhir Seleksi Student Exchange

- 17 April 2025

Sebanyak delapan mahasiswa Institut Teknologi Padang (ITP) berhasil lolos ke tahap wawancara dalam seleksi Program Student Exchange ke Cambodia University of Technology and Science (CamTech University) Tahun 2025. Tahap ini digelar pada Selasa, (15/04), di Ruang Rapat Pimpinan ITP, sebagai bagian penting dalam menentukan peserta terbaik yang yang benar-benar siap menjadi duta akademik ITP di kancah internasional. Tim pewawancara yang terdiri dari Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Marketing, Firmansyah David, Ph.D., Kepala Biro Humas dan Marketing, Nurzal, Ph.D., serta Kepala Bagian Kerja Sama dan Tracer Study, Vina Azatri, M.T., memusatkan perhatian pada tiga hal utama yakni komitmen, keabsahan dokumen, dan yang terpenting adalah kemampuan komunikasi dalam bahasa Inggris. “Ini bukan sekadar pertukaran pelajar, tapi bagian dari visi besar kami menuju kampus bereputasi internasional. Kami ingin memastikan bahwa peserta tidak hanya pintar secara akademik, tetapi juga siap mental dan mampu membawa nama baik kampus di luar negeri ,” ujar Wakil Rektor III. Menariknya, pada angkatan perdana program tahun ini, ITP membuka kesempatan dalam tiga kategori pendanaan yakni fully funded, partial funded, dan self funded. Hal ini memberi ruang lebih luas bagi mahasiswa dengan berbagai latar belakang ekonomi untuk ikut berpartisipasi. Program ini dijadwalkan berlangsung pada bulan Mei 2025, sebagai bagian dari kerja sama strategis antara ITP dan CamTech University. Dimana mahasiswa terpilih akan menghabiskan waktu beberapa minggu di CamTech University untuk mengikuti perkuliahan, diskusi riset, serta kunjungan industri dan budaya. Melalui Program Student Exchange ini mahasiswa yang terpilih nantinya diharapkan menjadi agen perubahan dan membawa semangat kolaborasi global ke lingkungan kampus ITP. Sebagai perguruan tinggi yang berkomitmen mendorong internasionalisasi, ITP terus membuka kerja sama serupa dengan perguruan tinggi mancanegara lainnya. Program ini bukan hanya kebanggaan institusi, tetapi juga bukti konkret bahwa mahasiswa ITP mampu bersaing dan beradaptasi di kancah global.   Created By Widia ...

Berita Terbaru

Kamis, 20 Juli 2017, Institut Teknologi Padang mengadakan kegiatan Seminar Nasional 2017 dengan tema “ Pengembangan Infrastruktur dan Entepreneuship menuju daya saing bangsa”. Seminar Nasional ini merupakan seminar nasional bersama yang dilakukan oleh 2 Fakultas yang pelaksanaan sebelumnya dipisah. Pada Fakultas Teknologi Industri, Seminar nasional yang dilaksanakan diberi nama Peranan IPTEK menuju Insustri Masa Depan (PIMIMD ) dan telah dilaksanakan untuk keempat kalinya. Sedangkan Seminar Nasional pada Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, diberi nama Strategi Pengembangan Infrastruktur dan telah dilaksanakan untuk ke tiga kalinya. Pada Seminar Nasional tahun 2017 ini, secara khusus mendatangkan Keynote dari berbagai disipilin ilmu dan latar belakang: Prof. Ir. Ofyar Thamrin, M. Sc(Eng). Ph. D – Rektor ITERA Winastwan Gora Swajati, M.T – Owner PT Edukasi 101 Arfidian Rachman, Ph.D – Dosen Insitut Teknologi Padang Seminar Nasional kali ini, dibuka oleh Bapak Wakil Walikota Padang, Ir. H. Emzalmi, M.Si. Jumlah Peserta yang terlibat pada Seminar Nasional kali ini lebih kurang sebanyak 300 orang, dengan sebaran 74 makalah masuk dan 50 orang pemakalah  hadir dari seluruh Indonesia. Pada seminar ini juga diumumkan Best Paper dari masing masing Fakultas, yakni : Dr. Ir. J. Dwijoko Ansusanto, M.T dengan judul paper : Bus Sekolah sebagai Alternatif untuk mengurangi volume Lalu Lintas Harian di Kota Yogyakarta Handoko Rusiana Iskandar dengan judul paper : Studi Karakterisitik Kurva I-V dan P-V pada Sistem PLTS terhubung jaringan PLN Satu Fasa 220 VAC 50 Hz menggunaakan Tracking DC logger dan Low Cost monitoring System Terima kasih kepada Wakil walikota padang, tamu undangan, pemakalah dan peserta baik dari peserta umum maupun mahasiswa yang telah berkesampatan hadir dan memeriahkan acara Seminar nasional ini. Terima kasih kepada Keynote speaker atas inspirasi yang telah diberikan selama pelaksanaan seminar. Terima kasih kepada seluruh panitia yang telah bekerja mensukeskan acara ini. Terima kasih kepada sponsor atas support yang diberikan hingga terselenggaranya acara Seminar ITP 2017 ini. Semoga makalah, penelitian, pemikiran dan riset yang dipresentasikan selama pelaksanaan seminar, dapat menjadi inspirasi dan pendorong kita bersama untuk mewujudkan daya saing Indonesia pada level yang lebih tinggi. ...

31 Juli 2017 #teknik-geo #teknik-elektro #publikasi #pendaftaran #mahasiswa #kegiatan #karyawan #karir #dosen #akreditasi-b

Sabtu, 3 Juni 2017, UKM Minsai Alfitrah Institut Teknologi Padang, bekerja sama dengan BAZNAS Kota Padang dan Tim Dokter Rumah Sakit Tentara Dr. Reksodiwiryo Padang, melaksanakan kegiatan Khitanan Massal GRATIS untuk anak anak yang sudah mampu melaksanakan sunatan di Kota Padang. Kegiatan yang terlaksana di Gedung D Institut Teknologi Padang ini sukses terlaksana dengan beragamya peserta yang dari datang dari beberapa wilayah di Kota Padang. Ketua Panitia pelaksana, Muzhar, menuturkan kegiatan ini telah rutin dilaksanakan dan akan selalu menjadi agenda tahunan bagi UKM Minsai. Harapannya, Khitanan massal ini dapat meringankan beban keluarga dalam proses pembiayaan khitan serta akan berkesinambungan secara terus menerus. Terima Kasih atas bantuan dari BAZNS Kota Padang. Terima Kasih atas bantuan dari Tim Dokter Rumah Sakit Tentara Dr. Reksodiwiryo Padang. Terima Kasih kepada seluruh Panitia yang telah bekerja keras untuk kesuksesan acara ini, serta semua pihak yang telah berpartisipasi. Selamat kepada adek adek yang telah melaksanakan sunnah dalam Islam. Semoga dapat menjadi generasi yang tangguh, kuat, menjadi kebanggan orang tua, agama, bangsa dan negara. ...

04 Juni 2017 #webometric #publikasi #karyawan #akreditasi-b

Institut Teknologi Padang kembali meluluskan 206 orang wisudawan/wisudawati program sarjana dan diploma 3 pada Upacara wisuda Program Sarjana dan Diploma 3 Ke 65 yang berlangsung pada Sabtu,29 Mei 2017. Dalam pidatonya Rektor ITP Bapak Ir. Hendri Nofrianto, M.T. mengatakan Selamat kepada Wisudawan/i yang telah berganti status dari Seorang Mahasiswa menjadi Alumni. dan mengharapkan Ilmu yang didapatkan dapat diimplementasikan kedepan. Senada dengan Rektor ITP, Ketua Yayasan Pendidikan Teknologi Padang Bapak Zulfa Eff Uli Ras, M.Pd juga memotivasi para lulusan agar tidak hanya bertahan sampai proses lulusan ini, tapi dapat melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi untuk mendukung program pemerintah dalam bidang peningkatan pendidikan di Indonesia. Sambutan Bapak Kepala Yayasan dan Bapak Rektor ITP juga disambut oleh Bapak Prof. Dr. Herri, SE, MBA selaku Koordinator KOPERTIS Wilayah X. Beliau juga secara khusus memberikan Apresiasi kepada Orang Tua wisudawan yang telah berhasil berjuang untuk pendidikan anak mereka. Dan Juga memotivasi para Lulusan agar Selalu aktif dalam mengikuti perkembangan jaman yang teru berubah, dan dapat penjadi Pelopor Kemajuan bangsa. Selamat kepada Para Wisudawan dan Wisudawati. Semoga Ilmunya dapat diamalkan. Dan para lulusan dapat menjadi Garda Depan Pembangunan Indonesia. Highlight Wisuda ITP ke 66 dapat dilihat disiniya. Highlight ...

05 Mei 2017 #teknik-elektro #akreditasi-b

Senin, 17 April 2017, baru saja dilaksanakan tahapan akhir dari Pemilihan Mahasiswa Berprestasi 2017 tingkat ITP. Kegiatan yang telah terlaksana dari awal April ini, akan menyeleksi mahasiswa Berprestasi dilingkungan Institut Teknologi Padang dan akan menjadi perwakilan ITP di KOPERTIS wilayah X (untuk program strata 1) dan Nasional(Unutk Program Diploma 3). Tahapan Akhir Seleksi merupakan tes wawancara yang menguji kemampuan Mahasiswa baikmdari segi panguasaan materi Karya Ilmiah, mapupun dari Komunikasi peserta dengan Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Tim Juri sendiri terdiri dari : Ibuk Maidiawati,Dr. Eng (DEKAN FTSP), Ibuk Arfita Yuana dewi,MT (DEKAN FTI), Ibuk Dwi Harinitha.MT (DOSEN ITP), Bapak Agus,M.Sc (WAKIL REKTOR bid III), dan Bapak Alfith, M.Pd (Ka BIKMA). Pengumuman Juara PILMAPRES 2017 akan dilaksanakan pada 18 April 2017 secara tertulis. ...

18 April 2017 #teknik-sipil #teknik-mesin #teknik-informatika #teknik-geodesi #akreditasi-b

Pada Rabu 11 April 2017 Institut Teknologi Padang melakukan penandatanganan Kerjasama (MoU) denga Osaka University. Acara MoU ini dihadiri langsung oleh Rektor ITP bapak Ir. Hendri Nofrianto, MT beserta jajaran dan juga pihak dari Osaka University yang diwakili oleh Mr. Yasushi Sanada, Dr. Eng. and Mr. Michihiro Kita . MoU Kerjasama antara  Osaka University dengan Institut Teknologi Padang ini terkhusus pada Prodi Teknik Sipil yakni: "Research Activities Infield of Reinforced Concrete Structures for Hi-Risk Earthquake Area". Mou ini langsung ditandatangani oleh Mr Yasushi Sanada dan Ibuk Maidiawati, Dr. Eng. Terima kasih atas kedatangan Mr. Yasushi Sanada, Dr. Eng. and Mr. Michihiro Kita ke Institut Teknologi Padang. Terima Kasih atas kerjasama yang telah dibuat. Semoga dapat menjadi manfaat yang besar bagi Institut Teknologi Padang. ...

18 April 2017 #webometric