Fakultas Teknik ITP Mengadakan Kerja Sama dengan Fakultas Teknik UGM dan UNDIP untuk Peningkatan Kualitas SDM dan Kualitas Pelaksanaan Pendidikan

Fakultas Teknik ITP terus melakukan peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan kualitas pelaksanaan pendidikan melalui pengembangan kerjasama dengan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM) dan  Fakultas Teknik Universitas Diponegoro yang merupakan dua perguruan tinggi besar Indonesia. Untuk merealisasikan kerjasama tersebut, pada tanggal 10 Juli 2023 Dekan Fakultas Teknik, Maidiawati, Dr.Eng didampingi oleh Ka.Prodi Teknik Geodesi, Dwi Arini, ST., M.T mengunjungi Fakultas Teknik UGM yang disambut baik oleh Wakil Dekan Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan Dr. Ir. Sugeng Sapto Surjono, S.T., M.T., IPU,ASEAN Eng., Manajer Layanan Jaminan Mutu dan Kemahasiswaan Dr.Ahmad Nasikun, S.T.,M.Sc., Kepala Departemen Teknik Geodesi Prof. Ir. Trias Aditya K.M., S.T., M.Sc., Ph.D., IPU., Ketua Program Studi Sarjana Heri Sutanta, S.T., M.Sc., Ph.D. beserta dosen Teknik Geodesi UGM.  Dalam diskusi, Dekan Fakultas Teknik ITP menyampaikan keinginan kerja sama  bidang penelitian untuk pengembangan SDM.  Saat ini telah berjalan kerjasama penelitian dosen Teknik Elektro ITP yang mengadakan pengujian di laboratorium Teknik Elektro UGM. Sedangkan untuk peningkatan kualitas pelaksanaan pendidikan, telah disepakati kerja sama untuk  pendampingan penyusunan kurikulum Outcome Based Education (OBE), kuliah tamu, dan exchange student untuk Prodi Teknik Geodesi ITP. “Pada semester Ganjil 2023/2024 ini, akan dikirimkan 3 orang mahasiswa Teknik Geodesi ITP untuk belajar di Prodi Teknik Geodesi UGM selama 1 semester sebagai bentuk pelaksanaan program MBKM” tutur  tutur Ka. Prodi Teknik Geodesi.Fakultas Teknik ITP dan UGM saling menyerahkan cenderamata serta poto bersama pada penutupan sesi diskusi. Kunjungan dilanjutkan ke Fakultas Teknik Undip pada tanggal 11 Juli 2023. Fakultas Teknik Undip yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Teknik UNDIP Prof.Ir. M. Agung Wibowo, MM, MSc, PhD. didampingi oleh Prof. Dr.nat.techn. Siswo Sumardiono, S.T., M.T. selaku Wakil Dekan Akademik dan Kemahasiswaan serta Ka. Prodi Geodesi UNDIP juga menyambut baik kerja sama dengan Fakultas Teknik ITP. “Beberapa kegiatan telah didiskusikan bersama untuk dilaksanakan kegiatan seperti kuliah tamu, visiting lecturer dan kegiatan akademik lainnya, “ jelas Dekan Fakultas Teknik ITP. Pada kunjungan ini langsung ditandatangi perjanjian kerjasama (PKS) antara kedua fakultas.Selanjutnya Teknik Geodesi ITP akan mengundang dosen dari Teknik Geodesi UNDIP untuk kegiatan pengembangan kurikulum dan kegiatan-kegiatan akademik lainnya. Selain Prodi Teknik Geodesi, Penandatangan PKS antara Fakultas Teknik ITP dengan Fakultas Teknik Undip juga menjadi payung hukum untuk kegiatan kerjasama pada prodi lain di bawah naungan FT UNDIP dan ITP. Sebagai penutup kunjungan, delegasi ITP melakukan foto bersama dan penyerahan kenang-kenangan kepada pimpinan dan akademisi Fakultas Teknik UNDIP.   Created By Widia/Humas ...

18 Juli 2023 Akademik #fakultas-teknik #kerja-sama #mbkm #publikasi #webometrics

Optimasi Budaya Kolaborasi, Prodi Teknologi Rekayasa Instalasi Listrik ITP Gandeng PT. Frogs Indonesia Wujudkan Ekosistem Reka Cipta Kampus Merdeka

Guna mempersiapkan tenaga kerja yang yang berdaya saing, terampil, bermutu, dan relevan dengan tuntutan dunia kerja yang selaras dengan perkembangan era digitalisasi saat , kolaborasi pendidikan dengan industri kerja sangat diperlukan. Oleh karena itu, pemerintah secara aktif mendorong keterlibatan dunia usaha dan dunia industri  (DUDI) untuk turut mendukung dan mengembangkan Sumber Daya Manusia dalam proyeksi revitalisasi vokasi. Selaras dengan komitmen Institut Teknologi Padang (ITP) untuk melahirkan lulusan-lulusan yang memiliki semangat kemandirian, inovatif, kompetitif dan solutif bagi masyarakat, maka melalui program Matching Fund Tahun 2023 Program Studi (Prodi) Teknologi Rekayasa Instalasi Listrik Sarjana Terapan (TRIL Str) ITP mengirimkan mahasiswa untuk melaksanakan magang industri.  Sebanyak 4 orang mahasiswa yang berasal dari angkatan 2020 dan angkatan 2021 Prodi TRIL STr ITP dan 1 orang mahasiswa dari Prodi Teknik Elektro Sarjana dikirim ke mitra industri PT. Inovasi Solusi Transportasi Indonesia atau PT. Frogs Indonesia. Ketua Prodi TRIL STr ITP, Asnal Effendi, S.T.,M.T. menjelaskan keberangkatan mahasiswa dalam magang industri ini merupakan bagian dari program Matching Fund Tahun 2023, dimana program ini merupakan hibah pendanaan dari kemdikbudristek RI terhadap dana atau sumber daya yang telah disediakan oleh pihak mitra untuk bekerjasama dengan perguruan tinggi. Program Matching Fund diharapkan akan mendorong terbentuknya ekosistem kolaborasi yang lebih erat dan terakselerasi antara kampus, DUDI, instansi pemerintah, dan masyarakat. “Program magang mahasiswa ke PT. Frogs Indonesia ini selain magang mahasiswa juga melakukan penelitian dan pengujian pesawat pada perusahaan tersebut. Riset penelitian yang dilaksanakan pada program Matching Fund Tahun 2023 melalui Kedaireka antara Prodi TRIL STr ITP dengan PT. Frogs Indonesia adalah pengontrolan terbang Hexacopter serta pengambilan Fotogrametri, sehingga hasil penelitian ini dapat berdayaguna untuk kepentingan yang lebih nyata dan mengambil peran dalam menunjang program pemerintah khususnya dibidang survey dan pemetaan wilayah, “ ujar Ka. Prodi TRIL STr ITP, Minggu (16/07). Ia menyebutkan periode pelaksanaan kegiatan magang mahasiswa ini berlangsung selama enam bulan dimulai dari tanggal 17 Juli hingga 17 Desember 2023. Pelaksanaan program magang mahasiswa ke PT.Frogs Indonesia ini merupakan implementasi dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Indikator Kinerja Utama (IKU) poin 2, yaitu mahasiswa mendapat pengalaman di luar kampus. Hal ini memiliki nilai strategis karena melalui program magang mahasiswa ini menjadi bukti adanya penciptaan kolaborasi dan sinergi strategis antara insan perguruan tinggi dengan pihak mitra, sehingga membentuk ekosistem Merdeka Belajar–Kampus Merdeka. Ka. Prodi TRIL STr ITP menuturkan pemilihan PT. Frogs Indonesia sebagai mitra dalam program Matching Fund Tahun 2023 adalah karena PT. Frogs Indonesia merupakan perusahan manufaktur pesawat terbang cerdas yang telah memiliki banyak pengalaman terkait pengembangan produk pesawat udara cerdas. Pengembangan produk ini telah menghasilkan prototipe pesawat air taxi yang telah mampu menunjukkan performa terbang hover . “PT. Frogs Indonesia  telah berhasil mengembangkan prototipe pesawat air taxi Frogs Indonesia, Frogs282. Produk ini merupakan satu-satunya produk pesawat air taxi produksi Indonesia yang telah berhasil diterbangkan pada tahun 2020. Hingga saat ini, pengembangan produk pesawat air taxi ini masih terus dilanjutkan bersandingan dengan pengembangan regulasi dan batasan operasi yang masih dibicarakan pemerintah ,” tutur Ka. Prodi TRIL STr ITP. Terakhir ia menyampaikan harapannya dengan adanya pengalaman magang ke PT. Frogs Indonesia memberikan pengetahuan dan analisa tentang pengembangan dunia pesawat udara cerdas bagi mahasiswa. Selain itu, ia juga berharap adanya kerja sama keberlanjutan terkait pesawat cerdas dan Prodi TRIL STr  dapat membuat atau merakit pesawat cerdas dan menjadi salah satu cabang PT. Frogs Indonesia di Wilayah Sumatera. Berikut Nama Mahasiswa Peserta Magang Industri ke PT. Frogs Indonesia : 1.    Abdul Karim ( Prodi TRIL STr ) 2.    Arifwindi Syahputra ( Prodi TRIL STr ) 3.    Gusri Rahmawati ( Prodi TRIL STr ) 4.    Rizki Maulana ( Prodi TRIL STr ) 5.    Gabriel Hafizh Usman (Teknik Elektro S1)   Created By Widia/Humas ...

18 Juli 2023 Akademik #fakultas-vokasi #kerja-sama #mahasiswa #mbkm #publikasi #teknologi-rekayasa-instalasi-listrik #webometrics

Dorong Implementasi Program MBKM, Prodi Teknik Geodesi ITP Sukses Berangkatkan Mahasiswa Magang Industri dan Asistensi Mengajar

Dalam mendukung transformasi pendidikan melalui program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang menaungi berbagai program mobilisasi mahasiswa untuk peningkatan kualitas lulusan pendidikan tinggi. Institut Teknologi Padang (ITP) melalui Program Studi (Prodi) Teknik Geodesi melakukan aktualisasi program nyata dalam bentuk magang mahasiswa ke mitra industri dan asistensi mengajar di satuan pendidikan. Langkah komprehensif ini merupakan wujud komitmen Prodi Teknik Geodesi dalam memberikan kesempatan emas bagi mahasiswa untuk menyerap informasi dan membangun hubungan profesional dengan dunia industri serta satuan pendidikan. Hal ini bertujuan untuk membina jejaring baru yang dapat memberikan manfaat positif bagi pengembangan pendidikan di Indonesia.“Prodi Teknik Geodesi melakukan seremonial pelepasan mahasiswa magang dan asistensi mengajar pada Sabtu (15/07), sebanyak 5 orang mahasiswa angkatan 2020 diberangkatkan ke empat mitra industri yaitu PT. WebGIS Indonesia, PT. Waindo Sprecterra, PT. Jaya Survei Indonesia, dan PT. Sampulu Adijaya Prakarsa. Selanjutnya 3 orang mahasiswa akan menyusul dengan tujuan PT. Aria Agri Indonesia, dengan total jumlah mahasiswa yang mengikuti kegiatan magang ini sebanyak 8 orang.“  ujar Ka.Prodi Teknik Geodesi ITP. Mahasiswa yang berangkat dilepas secara langsung oleh Direktur PKKM 2023, Fajrin, M.Si didampingi oleh Direktur Bidang Administrasi Umum & Keuangan, Nur’aini Dian Intansari S.Ak, serta Ka. Prodi Teknik Geodesi Dwi Arini, M.T dan perwakilan Dosen, Dwi Marsiska Driptufany, M.Si, Ia menambahkan seluruh mitra yang menjadi tujuan program magang industri mahasiswa merupakan mitra industri yang telah sepakat melakukan kegiatan magang di perusahaan melalui kesepakatan kerjasama dan kunjungan yang telah dilakukan pihak Prodi ke Industri. “Dampak positif dari pengembangan kemitraan ini tidak hanya dirasakan oleh mahasiswa, tetapi juga oleh Prodi itu sendiri, dengan menjalin hubungan yang kuat dengan industri dan satuan pendidikan sehingga dapat memperluas jejaring komunikasi antar prodi dan industri serta satuan pendidikan. Melalui pengalaman belajar yang lebih terintegrasi dan relevan, mahasiswa diharapkan dapat berkembang menjadi lulusan yang kompeten dan siap menghadapi dunia kerja, " tutur Direktur PKKM 2023, Fajrin, M.Si. Adanya program MBKM untuk mahasiswa diharapkan dapat meningkatkan keterampilan mahasiswa mahasiswa dengan pengalaman kontekstual di lapangan sehingga mahasiswa menjadi lebih siap untuk masuk dalam di dunia kerja. Program MBKM diluncurkan dalam rangka menyiapkan para mahasiswa menghadapi perubahan sosial, budaya, dunia kerja dan kemajuan teknologi yang pesat. Selanjutnya Prodi Teknik Geodesi melepas dua orang mahasiswa untuk program asistensi mengajar pada satuan pendidikan yang akan dilaksanakan di  SMK Negeri 1 Bukittinggi dan SMK Negeri 2 Payakumbuh. Tujuan dari program asistensi mengajar ini adalah meningkatkan kompetensi mahasiswa dalam kegiatan belajar mengajar di satuan pendidikan dengan mengimplementasikan ilmu yang telah didapatkan di Program Studi dan mahasiswa juga akan diberikan pendampingan dari pihak sekolah selama proses kegiatan berlangsung. Program asistensi mengajar memberikan kesempatan bagi mahasiswa turut serta berkontribusi aktif di dunia pendidikan. Aktivitas asistensi mengajar di satuan pendidikan membantu meningkatkan pemerataan kualitas pendidikan serta relevansi pendidikan tinggi sesuai perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. “Harapannya semoga kegiatan magang dan asistensi mengajar yang dilaksanakan ini dapat menambah pengalaman belajar yang komprehensif  bagi mahasiswa, mendapatkan pengalaman dunia kerja langsung di Industri dan satuan pengajaran. Semoga dapat memotivasi mahasiswa dalam mengembangkan potensi dirinya demi mencetak Sumber Daya Mahasiswa yang berkualitas Unggul, “ tutup Ka Prodi. Teknik Geodesi ITP . Created By Widia/Humas ...

17 Juli 2023 Akademik #fakultas-teknik #mahasiswa #mbkm #publikasi #teknik-geodesi #webometrics

Akselerasi Kualitas Pendidikan Menuju Standar Internasional, ITP Jajaki Kerja Sama dengan USM dan UTM

Dalam upaya mendorong akselerasi kualitas pendidikan menuju standar internasional, Institut Teknologi Pada (ITP) terus gencar melakukan kerja sama dengan berbagai perguruan tinggi internasional. Pada kesempatan ini ITP mengirim delegasi untuk melakukan penjajakan kerja sama dengan dua universitas terbaik Malaysia yang merupakan bagian dari upaya mengimplementasikan kebijakan transformasi pendidikan tinggi. Delegasi ITP yang dipimpin oleh dekan Fakultas Teknik ITP, Maidiawati, Dr.Eng dan didampingi oleh Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Internal (LPMI) ITP, Wenda Nofera, S.T, M.Sc.  melakukan kunjungan penjajakan kerja sama internasional ke School Of Civil Engineering University Sains Malaysia (USM) dan School Of Civil Engineering Universiti Teknologi Malaysia (UTM). Pemilihan USM dan UTM didasari oleh kedua universitas tersebut merupakan universitas yang terdaftar di QS 100, selain itu Dekan Fakultas Teknik ITP memiliki kerja sama publikasi dengan dosen USM, untuk UTM merupakan jejaring kerja sama dari dosen ITP yang merupakan lulusan UTM. Dekan Fakultas Teknik ITP, Maidiawati, Dr.Eng menjelaskan kunjungan penjajakan kerja sama ini dimulai dengan kunjungan ke ke School Of Civil Engineering USM pada tanggal 4 hingga 5 Juli 2023. Ia menyebutkan delegasi diterima oleh pimpinan dan akademisi School Of Civil Engineering USM yang terdiri dari Dean of school of civil engineering, Professor Dr. Mohd Suffian Yusoff, Deputy Dean of Research, Innovation, Industry-Community Engagement, Assoc, Prof.Ir.Ts.Dr.Leong Lee Vien, Corporate Manajer, Dr. Mustafasanie M Yussof, Quality Manajer Dr.Mohamad Fared Murshed, kepala laboratorium serta dosen-dosen School Of Civil Engineering USM.“Pimpinan dan akademisi School Of Civil Engineering USM menyambut dengan baik kunjungan penjajakan kerja sama dan terbuka untuk menjalin kerja sama dengan ITP. Kegiatan kunjungan ini diisi dengan presentasi profil serta capaian perguruan tinggi oleh School Of Civil Engineering USM dan ITP, kemudian acara dilanjutkan pertukaran cenderamata antara dekan Fakultas Teknik ITP dengan Dean of school of civil engineering USM, serta foto bersama seluruh pimpinan dan akademisi School Of Civil Engineering USM, “ ujar Dekan Fakultas Teknik ITP, Minggu (16/07). Dekan juga menuturkan Delegasi ITP juga berkesempatan untuk mengunjungi laboratorium dari School Of Civil Engineering USM dan diberikan pemaparan singkat tentang aboratorium- laboratorium yang ada pada School Of Civil Engineering USM. Hari pertama kunjungan ke USM ditutup dengan Focus Grup Discussion (FGD) terkait beragam program, produk, dan kegiatan yang dapat diselenggarakan bersama antara ITP dengan USM. Pada hari kedua rangkaian penjajakan kerja sama dengan School Of Civil Engineering USM, delegasi ITP difasilitasi untuk mengunjungi River Engineering and Urban Drainage Research Centre (REDAC) yang merupakan pusat riset penelitian dan proyek konsultasi tentang pengelolaan air hujan perkotaan berkelanjutan. Delegasi ITP mendapat infomasi terkait fungsi, desain, materi lain yang berkaitan dengan desain pengelolaan lahan basah dan air yang dilakukan oleh REDAC.Kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan ke School Of Civil Engineering UTM pada Kamis (06/07), delegasi ITP diterima oleh Timbalan Dekan bidang Akademik dan hal Ehwal Pelajar, Prof. Madya Dr.Suhaimi bin Abu Bakar, Timbalan Dekan bidang Penyelidikan, Inovasi dan Pembangunan, Prof. Madya Ir. Ts. Dr. Ahmad Safuan bin A Rashid, kepala laboratorium serta dosen-dosen School Of Civil Engineering UTM. “Sama halnya dengan USM, pimpinan dan akademisi School Of Civil Engineering UTM juga menyambut dengan baik kunjungan dan potensi kerja sama yang akan dilakukan antara ITP dengan UTM.  Pada kunjungan ini kedua universitas juga melakukan presentasi profil perguruan tinggi dan capaian unggulannya. Acara dilanjutkan dengan pertukaran cenderamata antara dekan Fakultas Teknik ITP dengan Timbalan Dekan bidang Akademik dan hal Ehwal Pelajar, serta foto bersama seluruh pimpinan dan akademisi School Of Civil Engineering UTM, “ ucap Dekan. Dekan menerangkan setelah pelaksanaan kunjungan kerja sama ini, kedepannya tindak lanjut pertama yang dilakukan adalah pembuatan Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA). Selanjutnya fakultas dan program studi (prodi) dapat menindaklanjuti kegiatan sebagaimana yang tertuang dalam MoU dan MoA yang telah disepakati. Terakhir, Dekan berharap ITP dapat makin berkembang dengan menjalin jejaring kerja sama dengan perguruan tinggi internasional, sesuai dengan visinya menuju World Class University (WCU). Ia juga berharap dosen dapat mengambil manfaat seperti kolaborasi penelitian dan publikasi bersama dan mahasiswa diharapkan suatu saat dapat mengikuti student exchange ke luar negeri, sehingga mendapatkan pengalaman dan cakrawala wawasan belajar luar negeri.   Created By Widia/Humas               ...

17 Juli 2023 Akademik #fakultas-teknik #institut-teknologi-padang #kerja-sama #publikasi #webometrics

Studium General Prodi Teknik Elektro ITP: Asah Soft Skills Mahasiswa, Persiapkan Karir Masa Depan

Institut Teknologi Padang (ITP) berkomitmen penuh dalam upaya sinkronisasi antara kompetensi yang dimiliki lulusannya dengan kebutuhan dunia kerja pada era digitalisasi saat ini. Pada era perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi ini mendorong setiap individu untuk adaptif dan inovatif, serta kondisi ini menuntut lulusan perguruan tinggi untuk memiliki talenta dan kreativitas tinggi yang dapat berdaya saing. Dalam rancangan meningkatkan potensi mahasiswa, salah satu upaya yang dilakukan oleh perguruan tinggi adalah merancang program pengembangan softskill mencakup beragam pendekatan dan metode yang berbeda. Dalam hal ini ITP melalui program studi (prodi) teknik elektro menyelenggarakan mata kuliah studium general yang berfokus pada pengembangan keterampilan softskill mahasiswa. Saat ditemui secara langsung ketua prodi teknik elektro ITP, Andi Muhammad Nur Putra, M.T. menjelaskan tujuan prodi teknik elektro memuat mata kuliah studium general dalam kurikulumnya adalah untuk menjembatani mahasiswa, dalam meningkat kompetensi dirinya selaras dengan keterampilan yang dibutuhkan oleh dunia kerja terutama yang berkaitan dengan pendidikan dan pengembangan karakter. “Studium general lahir dari evaluasi pengembangan kurikulum terhadap profil lulusan, karena yang menjadi momok lulusan baru adalah transformasi dari suasana lingkungan pendidikan berubah menjadi lingkungan professional kerja. Hal ini menuntut kita untuk menghadirkan suatu mata kuliah yang secara khusus bertujuan untuk mengasah softskill mahasiswa yang dapat diambil pada semester 4, “ ujar Ka.Prodi, Selasa (11/07). Ia menjelaskan pada tahun-tahun awal pelaksanaan mata kuliah studium general, prodi teknik elektro menerapkan pola pembelajaran dengan menunjuk satu dosen sebagai pengampu mata kuliah, namun setelah melakukan evaluasi kurikulum pelaksanaan seperti itu dinilai kurang optimal.  Sehingga, pada tahun 2021 prodi melakukan inovasi merancang mata kuliah studium general dengan skema satu topik disampaikan oleh satu pemateri yang merupakan ahli dalam bidangnya. Prodi teknik elektro selama dua tahun terakhir mengundang pemateri baik dari akademisi maupun praktisi dari pihak luar yang memiliki pengalaman langsung berkaitan dengan topik yang telah dirancang oleh prodi. Selain itu, pemilihan pemateri ini juga merunut pada pemateri ini merupakan ahli atau pakar pada topik tersebut. Ia menyampaikan ada 8 topik pada mata kuliah studium general yang telah dirancang oleh prodi teknik elektro ITP, pada topik Communication dan presentation skills kita mengundang Anna Syahrani, M. Eng. selaku Ka.Biro Humas, kerja sama, dan promosi ITP yang telah berpengalaman untuk menbangun komunikasi dengan berbagai pihak baik internal maupun eksternal. Selanjutnya untuk topik Self-Management and Leadership kita mengundang Agus, M.Sc. yang merupakan mantan wakil rektor bidang kemahasiswaan ITP yang pernah menjabat selama dua periode. “Prodi teknik elektro mengundang Yusreni Warmi, Dr.Eng selaku wakil rektor II bidang perencanaan, keuangan dan sarana prasarana pada topik Introduction to Life Skills. Selanjutnya pada topik Diversity and Change Management, kami mengundang Wenda Nofera, M.Sc. yang merupakan dosen teknik sipil yang pernah tinggal selama 10 tahun di Amerika Serikat, sehingga memiliki pengalaman untuk berinteraksi dengan berbagai etnis dan lingkungan yang multi cultural, “ kata Ka.Prodi. Ia melanjutkan pada topik Ethic, Integrity, and Professionalism prodi teknik eletro mengundang Andi Syofian, M.T. yang merupakan dosen teknik elektro sekaligus praktisi yang telah memiliki berbagai pengalaman lapangan. Pada topik Vision, Perspective, and Big Picture ia mengundang Firmansyah David, Ph.D. selaku wakil rektor I bidang akademik dan kemahasiswaan. “Selain para akademisi, pada semester ini kami mengundang Manajer Bengkel Listrik dan Instrument PT. Semen Padang, Budi Citra pada topik Problem-Solving and Analytical Thinking, beliau bertanggung jawab pada bagian pemeliharaan dan perbaikan plan-plan yang ada di PT. Semen Padang. Ia memberikan pengetahuan bagaimana cara mengidentifikasi masalah dan bagaimana strategi merumuskan solusinya, terakhir saya selaku ka.prodi bertanggung jawab pada topik penugasan. Seluruh topik yang tercakup pada mata kuliah studium general ini merupakan topik-topik yang dapat memenuhi cakrawala wawasan mahasiswa yang mengarah kepada keterampilan life skills,” terang ia. Ia menuturkan berdasarkan hasil evaluasi dengan memberikan kusioner pada akhir perkuliahan pada mahasiswa, lebih kurang 80% mahasiswa sangat puas dan setuju dengan pola pembelajaran seperti ini. Disamping itu, berdasarkan hasil review mahasiswa yang telah lulus dari mata kuliah studium general menunjukkan peningkatan kemampuan komunikasi dan cara berfikirnya. Hal ini karena dinilai mahasiswa dapat merasakan suasana pembelajaran yang menarik dan mahasiswa dapat menyerap informasi dari pemateri yang hadir. “Terakhir harapannya mata kuliah studium general ini dapat memberikan bekal dan persiapan bagi mahasiswa untuk terjun langsung ke dunia kerja, yang memungkinkan seseorang mampu menghadapi berbagai tuntutan dan tantangan dalam hidupnya sehari-hari secara efektif. Topik-topik yang telah diberikan harapannya dapat mengasah keterampilan professional yang dibutuhkan dalam lingkungan pekerjaan  dan dapat dikembangkan lagi secara mandiri oleh mahasiswa , “ tutup ia.Created By Widia/Humas ...

13 Juli 2023 Akademik #kuliah #mahasiswa #mbkm #publikasi #teknik-elektro #webometrics