Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang menyambangi Institut Teknologi Padang (ITP) untuk bekerjasama dalam pembuatan 104 unit alat pencuci tangan. Ketua Baznas Kota Padang, Epi Santoso menyebutkan, 104 unit alat pencuci tangan ini nantinya akan didistribusikan ke 104 masjid yang ada di Kota Padang. "Ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Padang, jadi saat masyarakat akan melaksanakan ibadah di masjid, maka diharuskan untuk mencuci tangan dulu," ungkap Epi pada Kamis (2/7/2020). Lanjut Epi, sebab itu komitmen Pemerintah Kota (Pemkot) Padang, meski setelah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), namun usaha maksimal untuk memutus penyebaran Covid-19 terus dilakukan. "Salah satunya dengan cara gerakan cuci tangan, jadi pak wali meminta Baznas untuk menyediakan tempat cuci tangan di masjid-masjid," katanya. Untuk tahap pertama, kata Epi, pihaknya akan menyediakan 104 unit alat tempat cuci tangan yang akan dibagikan satu unit per kecamatan. "Rencana untuk realisasinya sendiri selambatnya pertengahan Juli 2020 sudah kita serahkan," ujarnya. Sementara itu, menanggapi hal tersebut, Rektor ITP Hendri Nofrianto menyambut baik program Pemkot Padang Bersama Baznas Kota Padang tersebut. "Terimakasih kepada Basnaz Kota Padang telah mempercayakan ITP sebagai institusi yang memproduksi alat pencuci tangan sebagai salah satu upaya bersama memutus penyebaran virus Covid-19," katanya. ...