Fakultas Vokasi
Humas | 10 Maret 2025
Fakultas Vokasi Institut Teknologi Padang (ITP) merupakan salah satu fakultas yang berada di ITP. Fakultas Vokasi ITP memberikan pendidikan yang berorientasi pada penerapan keahlian praktis, sehingga lulusannya siap terjun ke dunia kerja.
Fakultas Vokasi ITP menaungi 3 Program Studi, yakni Teknik Mesin Diploma III, Teknologi Rekayasa Konstruksi Bangunan Gedung (Teknik SIpil Bangunan Gedung) Sarjana Terapan, dan Teknologi Rekayasa Instalasi Listrik Sarjana Terapan.
Menjadi fakultas penyelengara pendidikan tinggi vokasi yang berperan aktif dalam penguasaan keahlian terapan bidang teknologi menuju word class university tahun 2040.
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi vokasi yang relevan dengan kebutuhan industri dan dunia kerja.
- Menyelenggarakan proses pembelajaran vokasi berkualitas yang didukung sarana dan prasarana sesuai dengan perkembangan teknologi.
- Mengembangkan penelitian terapan yang kompetitif, dinamis, dan inovatif sejalan dengan kebutuhan masyarakat dalam bidang teknologi.
- Melaksanakan pengabdian pada masyarakat dalam bidang teknologi.
- Mempererat hubungan kemitraan dengan industri dan dunia kerja.
- Terselenggaranya pendidikan tinggi vokasi guna menghasilkan lulusan yang relevan dengan kebutuhan industri dan dunia kerja
- Terselenggaanya proses pembelajaran vokasi yang berkualitas sesuai perkembangan teknologi.
- Menghasilkan karya-karya inovatif berbasis penelitian terapan yang berorientasi industri
- Terlaksananya kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis kepada kemandirian masyarakat dalam penerapan teknologi tepat guna.
- Terciptanya kerjasama dalam penyerapan lulusan yang sesuai kebutuhan industri dan dunia kerja.
![]()