Berita / Berita /
ITP dan Esri Indonesia Kerjasama Untuk Sukseskan Kampus Merdeka
adminhumas1 | 25 Agustus 2020

Institut Teknologi Padang (ITP) melakukan kerjasama dengan PT Esri Indonesia. hal tersebut ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman diantara keduanya yang dilakukan secara virtual, Selasa (25/8/2020).

Rektor ITP Hendri Nofrianto dan CEO PT Esri Indonesia Achmad Istamar melakukan penandatangan secara virtual bersamaan dengan webinar dengan tema “Pemanfaatan GIS Institusi Pendidikan untuk Mendukung Kota dan Komunitas yang Cerdas,” yang digelar Program Studi Teknik Geodesi ITP.

“Kerjasama ini merupakan salah satu action kita atas konsep Mendikbud kita tentang Merdekama dengan Esri Indonesia ini dapat meningkatkan fungsi dan peran kita semua untuk memajukan Indonesia,” ujar Rektor saat memberikan sambutan secara virtual.

Hal senada juga diungkapkan oleh CEO Esri Indonesia, Achmad Istamar yang memaparkan tuja Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dimana anatara perguruan tinggi dan DUDI dan pihak-pihak lain harus berkolaborasi. Kita harap kerjasuan dari kolaborasi antara pihaknya dan dan ITP adalah untuk mewujudkan Smart City dan dan dapat memberikan kontribusi terhadap dunia pendidikan melalui ITP.

“Kita juga sangat yakin melalui kerjasama dengan ITP, kita bersama dapat mengembangankan potensi sumber daya dan memberikan solusi bagi permasalahan yang ada di masyarakat dalam rangka mendukung pembangunan nasional,” kata Achmad Istamar.

Kerjasama diantara ITP dan Esri Indonesia berfokus pada penerapan tri dharma perguruan tinggi yakni pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat serta peningkatan kualitas sumber daya manusia.

(peb/humas)