Institut Teknologi Padang (ITP) menerima tiga kategori penghargaan dari Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X.
Ketiga penghargaan tersebut yakni, terbaik I Perguruan Tinggi kategori jumlah dana terbanyak lolos hibah penelitian tahun 2020, terbaik II Perguruan Tinggi kategori jumlah skema terbanyak lolos hibah penelitian tahun 2020, dan penghargaan khusus peneliti yang memperoleh hibah penelitian skema World Class Research tahun 2020.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Rektor Institut Teknologi Padang, Ir. Hendri Nofrianto, MT kepada Ka. LP2M Mastariyanto P, M.Eng dan Prof. Dr. Ir. M.Yahya M.Sc, Senin (8/6) di Ruang Sidang Utama ITP.
Rektor mengapresiasi prestasi yang diraih oleh Tim LP2M dan Prof, M. Yahya M, Sc beserta dosen yang sudah membuat harum nama ITP atas penghargaan tersebut.
"Terima kasih Prof. Yahya dan Pak Mastariyanto selaku Ka. LP2M, dan seluruh dosen yang telah membawa nama baik Institut Teknologi Padang," ujar Rektor.
“Alhamdulillah, jumlah dana hibah penelitian tahun 2020 tersebut sebesar Rp.4.248.275.000,” imbuhnya.
Ka. LP2M ITP, Mastariyanto P, M.Eng mengatakan, penghargaan ini tidak terlepas dari kerja keras Ka. LP2M periode sebelumnya yakni Nofriadi Handra, M.T.
“Kita sangat berterimakasih kepada seluruh dosen yang turut berpartisipasi dalam penelitian dan terkhusus kepada Ka.LP2M yang telah bekerja keras sehingga ITP mendulang prestasi ini,” katanya.
(peb/humas)